Candiroto, Temanggung (2/8/2024). Kartu Identitas Anak (KIA) adalah kartu identitas resmi yang diberikan kepada anak-anak di Indonesia, berfungsi sebagai identitas diri yang sah bagi anak di bawah umur 17 tahun dan belum menikah. KIA ini serupa dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang diberikan kepada orang dewasa, tetapi khusus untuk anak-anak. Manfaat adanya KIA ini untuk memberikan kemudahan akses layanan khususnya orang tua, akan lebih mudah dalam mengakses layanan yang memerlukan KIA untuk anak-anak mereka, seperti pendaftaran sekolah, layanan kesehatan, dan berbagai layanan publik lainnya. Selain itu untuk Peningkatan Kesadaran masyarakat, Program ini membantu meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya memiliki KIA untuk anak-anak, sehingga anak-anak memiliki identitas resmi dari pemerintah sejak dini.
Pengurangan Beban Administratif Dengan bantuan dari mahasiswa KKN, masyarakat dapat lebih mudah dan cepat dalam mengurus KIA, mengurangi beban administratif yang mungkin dirasakan jika harus mengurusnya sendiri. Selain itu dapat Meningkatkan Data Kependudukan, KIA membantu pemerintah dalam mendapatkan data kependudukan yang lebih akurat dan lengkap, yang pada gilirannya dapat digunakan untuk perencanaan pembangunan yang lebih baik.
Afifah Komariyah, Mahasiswa Tim II Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro melakukan kegiatan Pembuatan KIA dengan melihat permasalahan yang ada di Kecamatan Candiroto Desa Gunungpayung.
Kegiatan tersebut berlangsung pada 2 Agustus 2024 di Posko KKN Desa Gunungpayung, Kecamatan Candiroto, Kabupaten Temanggung. Program ini dirangkai oleh Afifah Komariyah Jurusan Ilmu Pemerintahan. Program ini disesuaikan dengan permasalahan, potensi, dan juga arahan yang diberikan dari berbagai pihak Desa Gunungpayung.
Saat keberjalanan program, antusiasme warga Gunungpayung sangat tinggi Program ini tidak hanya mempermudah akses anak-anak terhadap berbagai layanan publik, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya administrasi kependudukan yang baik.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook